Bandung Barat, (Mitraenamdua.com)_ Ribuan simpatisan pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Bandung Barat, Jeje Richi Ismail dan Asep Ismail, memadati Lapangan Panglejar, Desa Cisomang, Kecamatan Cikalong Wetan, pada Jumat (22/11/2024).
Kampanye akbar bertajuk Konser Bandung Barat Berjamaah itu menjadi magnet bagi pendukung yang antusias meski harus berbasah-basahan diguyur hujan.
Turut hadir sederet artis papan atas, termasuk keluarga besar Raffi Ahmad, yakni Nagita Slavina, Shanaz, dan Amy Qanita. Penampilan mereka semakin meriah dengan kehadiran Dewa 19 yang berkolaborasi dengan Firza. Lagu-lagu ikonik seperti Kangen menggema, menciptakan suasana penuh haru dan semangat.
Acara dimulai dengan sambutan dari Ketua Tim Pemenangan Paslon Berjamaah, Tobias Ginanjar. Dalam orasinya, ia menyampaikan apresiasi kepada relawan dan pendukung yang tak kenal lelah berjuang demi kemenangan Jeje-Asep.
“Kita harus terus solid dan kompak untuk memastikan kemenangan pasangan yang diusung oleh Partai Gerindra, PAN, dan Partai Gelora ini. Mari kita buktikan dukungan kita pada 27 November 2024 mendatang,” ujar Tobias penuh semangat.
Ia juga mengingatkan bahwa pasangan ini mendapat dukungan langsung dari Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto, yang kini menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia.
Jeje Richi Ismail, yang dikenal juga sebagai Jeje Govinda, menyampaikan rasa syukur atas antusiasme pendukungnya. Ia bahkan ikut turun hujan bersama calon wakilnya, Asep Ismail, untuk menyapa ribuan simpatisan.
“Ini hari yang sangat luar biasa. Semangat kalian meski diguyur hujan adalah bukti kecintaan kalian kepada Bandung Barat yang lebih baik. Kami pun harus ikut merasakan basah bersama kalian,” ucap Jeje di atas panggung, disambut sorak-sorai pendukungnya.
Jeje juga mengklaim bahwa pasangan Berjamaah berada di posisi teratas dalam survei elektabilitas. Ia menyebut hal itu sebagai hasil kerja keras tim dan relawan yang meyakinkan masyarakat akan visi-misi perubahan untuk Bandung Barat.
Namun, ia mengingatkan para pendukung untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh berita negatif atau hoaks yang menyudutkan paslon.
“Seperti pesan Pak Prabowo, kalau ada yang menjelekkan kita, senyumin saja. Kalau ada yang nyindir, kita jogetin saja,” tambah Jeje, yang kembali disambut tepuk tangan meriah.
Puncak acara menjadi semakin semarak dengan kehadiran Ahmad Dhani bersama Dewa 19 feat Firza.
Lagu Kangen yang dibawakan secara spesial untuk para pendukung Jeje-Asep menciptakan momen emosional. Bahkan, Nagita Slavina ikut bernyanyi di atas panggung, membuat suasana semakin berkesan.
Kampanye ini menjadi bukti nyata soliditas tim Berjamaah, sekaligus mengukuhkan dukungan masyarakat Bandung Barat yang diharapkan akan berbuah kemenangan pada Pilkada serentak 27 November 2024.
Jurnalis : HM62
Sumber : LipsusÂ
Editor : Mitraenamdua.com