Bandung Barat, (Mitraenamdua.com)_ Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (GM FKPPI) Kabupaten Bandung Barat menggelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-46 dengan tema “Loreng Bergerak Wujudkan GM FKPPI yang Solid, Kuat, dan Militan untuk Indonesia Maju”, Sabtu (21/09/2024).
Acara tersebut berlangsung di lapangan Carik, Desa Batujajar Barat, dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk anggota GM FKPPI dari berbagai daerah.
Semangat kebersamaan dan komitmen untuk memperkuat peran GM FKPPI dalam pembangunan nasional terasa kuat di tengah perayaan tersebut.

Ketua Pengurus Cabang GM FKPPI Kabupaten Bandung Barat, Didin Suhendar, dalam sambutannya menegaskan bahwa GM FKPPI akan tetap menjaga sikap independen dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung Barat yang akan berlangsung pada 27 November 2024.
“Kami sebagai organisasi GM FKPPI PC Kabupaten Bandung Barat berkomitmen untuk tetap independen dalam menghadapi Pilkada. Meski kita memiliki hubungan historis dengan TNI-Polri, prinsip kemandirian tetap menjadi landasan utama,” ujar Didin Suhendar saat diwawancarai usai acara.
Didin juga menyatakan bahwa HUT kali ini bukan hanya perayaan semata, namun juga momentum untuk memperkokoh soliditas organisasi.

“Tema ‘Loreng Bergerak’ ini bukan sekadar slogan, tetapi ajakan nyata untuk seluruh anggota GM FKPPI agar bergerak bersama, memperkuat barisan, serta berkontribusi untuk kemajuan bangsa,” tambahnya.
Acara perayaan HUT ke-46 GM FKPPI juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti bakti sosial, pertunjukan seni budaya, dan ajang silaturahmi antar anggota.
Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat sekitar, yang melihat peran GM FKPPI sebagai organisasi yang peduli terhadap lingkungan dan masyarakat.
Salah satu warga yang turut hadir, Aep (37), menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. “Kami sangat senang dengan acara seperti ini, selain mempererat silaturahmi, juga memberi dampak positif bagi lingkungan sekitar,” ujar Aep.
Dengan perayaan ini, GM FKPPI Kabupaten Bandung Barat berharap dapat terus menjaga kemandirian, soliditas, serta semangat militan dalam menghadapi tantangan di masa depan, khususnya dalam menyongsong Pilkada yang semakin dekat.
Jurnalis : DM62
Sumber : Liputan
Editor : Mitraenamdua.com