Bandung Barat, (Mitraenamdua.com)_ Menjelang penetapan nomor pasangan calon bupati dan wakil bupati, pasangan Jeje Govinda dan Asep Ismail mengakhiri rangkaian silaturahmi dengan para tokoh ulama dan masyarakat Cihampelas melalui acara Istighosah Berjamaah.
Acara tersebut berlangsung di lapangan Pondok Pesantren P3SB (Pondok Pesantren Pembagunan Sumur Bandung)
Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Minggu malam (22/09/2024).
Istighosah ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk mantan Wakil Bupati KBB, Ernawan Natasaputra, Dona Ahmad Muharam, serta Apendi, Anggota DPRD dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Gerindra.

Kehadiran tokoh-tokoh ini semakin menegaskan dukungan terhadap pasangan Jeje-Asep yang akan maju dalam Pilkada serentak KBB pada 27 November 2024 mendatang.
Dalam sambutannya, Jeje Govinda yang maju sebagai calon Bupati, menyampaikan rasa haru sekaligus grogi berbicara di hadapan para ulama dan kiai.
Meski singkat, Jeje dengan rendah hati memohon doa dan dukungan dari para ulama dan masyarakat Cililin untuk kelancaran dalam proses kompetisi Pilkada yang akan dihadapinya.
“Saya merasa terharu bercampur grogi karena harus berpidato di hadapan kiyai dan ulama-ulama. Sekali lagi, saya mohon doa agar apa yang kami lakukan dalam proses ini diberi kelancaran oleh Allah SWT. Amin YRA,” ucapnya dengan penuh harap.
Sementara itu, Asep Ismail, calon Wakil Bupati yang mendampingi Jeje, menambahkan bahwa Istighosah di Pondok Pesantren P3SB ini juga memiliki makna pribadi bagi dirinya.

Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Minggu malam (22/09/2024).
Menurut Asep, pesantren tersebut menyimpan kenangan saat dirinya masih menimba ilmu agama di sana.
“Istighosah ini bagi saya sangat bermakna, karena diadakan di Pondok Pesantren Pembangunan Sumur Bandung (P3SB), tempat saya dulu belajar saat mondok di sini,” ujar Asep Ismail dengan penuh nostalgia.
Asep juga menegaskan pentingnya doa dan munajat yang dipanjatkan bersama para ulama.
Ia yakin, dengan kesucian hati para ulama dan dukungan dari masyarakat, perjalanan mereka dalam Pilkada KBB akan dilancarkan oleh Allah SWT.
“Dengan doa dan munajat kepada Allah SWT yang disampaikan dengan hati suci para ulama, saya yakin, insyaallah, kami akan diberi kelancaran dan menjadi pasangan bupati dan wakil bupati mendatang di KBB,” pungkas Asep Ismail.
Acara Istighosah tersebut menandai berakhirnya rangkaian kegiatan silaturahmi pasangan Jeje-Asep dengan para tokoh ulama dan masyarakat menjelang penetapan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati KBB.
Keduanya berharap dukungan kuat dari masyarakat dan para pemuka agama dalam perjalanan menuju kontestasi Pilkada yang akan segera dimulai.
Jurnalis : HM62
Sumber : Liputan
Editor : Mitraenamdua.com