Bandung Barat, (Mitraenamdua.com)_ Ketua Komunitas dan Baraya Bandung Barat (KOMBAT), Kang R. Bian Efendi, memimpin selebrasi kemenangan sementara pasangan Jeje Ritchie Ismail dan Asep Ismail pada Pilkada Kabupaten Bandung Barat. Selebrasi unik bertajuk “Berjamaah Claps” berlangsung meriah di Posko Pemenangan tadi malam.
Selebrasi yang terinspirasi dari tradisi bobotoh ini diawali dengan mengangkat kedua tangan, dilanjutkan dengan tepuk tangan perlahan, teriakan serempak, dan diakhiri dengan tepuk tangan cepat.
Suasana semakin meriah saat Bupati terpilih, Jeje Ritchie, menabuh drum, ditemani oleh calon Wakil Bupati, H. Asep Ismail. Kamis, (28/11/2024).
“Selebrasi ini bukan hanya perayaan, tetapi simbol apresiasi dan amanah untuk Kang Jeje dan Pak Haji Asep. Kami berharap kepemimpinan mereka membawa perubahan positif bagi Kabupaten Bandung Barat,” ungkap Kang Bian di tengah-tengah acara.
Acara tersebut dihadiri oleh para ketua partai pengusung, simpatisan, dan relawan. Kemeriahan selebrasi mencerminkan harapan besar dari berbagai elemen masyarakat.
Kang Bian juga menyampaikan pesan penting kepada pasangan Jeje-Asep. “Kami meminta Kang Jeje dan Pak Haji Asep untuk merangkul semua pihak, termasuk simpatisan dan pendukung pasangan lain. Kini saatnya kita bersama-sama membangun Bandung Barat yang amanah pemimpinnya dan sejahtera masyarakatnya,” katanya.
Menurut hasil quick count sementara, pasangan Jeje-Asep memperoleh 37,77% suara. Meski hasil ini belum final, Kang Bian optimistis hasil real count tidak akan berbeda jauh.
“Kita tetap harus mengawal proses perhitungan resmi KPU. Jangan larut dalam euforia. Ini bukan kemenangan pasangan Jeje-Asep semata, melainkan kemenangan seluruh masyarakat Bandung Barat yang mendambakan perubahan,” ujarnya.
Kang Bian juga mengingatkan pentingnya keterbukaan pemimpin terhadap kritik. “Kami berharap Kang Jeje dan Pak Haji Asep selalu mendengar masukan masyarakat dan mengutamakan kebijakan yang memberikan manfaat nyata bagi warga,” tambahnya.
Kemenangan sementara pasangan Jeje-Asep menjadi awal baru bagi masyarakat Kabupaten Bandung Barat. Dengan semangat persatuan yang tercermin dari selebrasi “Berjamaah Claps,” harapan akan terwujudnya pemerintahan yang amanah dan masyarakat yang sejahtera semakin menguat.
Jurnalis : DM62
Sumber : Liputan
Editor : Mitraenamdua.com