MITRAENAMDUA.COM – CIMAHI. Pilkada Kota Cimahi dipastikan akan menghadirkan tiga pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Cimahi periode 2024-2029.
Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Cimahi Bilal Insan Priatna – A. Mulyana mendaftarkan diri di hari terakhir ke KPU Kota Cimahi, Selasa 29 Agustus 2024 pukul 16:00 WIB.
Sebelumnya, dua pasangan calon telah mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cimahi, yaitu Dikdik – Bagja yng mendaftar pada hari Rabu 28 Agustus 2024, kemudian pasangan Ngatiyana Adhitia Yudisthira pada Kamis siang 29 Agustus 2024 disusul pada sore harinya pasangan Bilal Insan Priatna Mulyana.
Pasangan Bilal Insan Priatna- A. Mulyana diusung PDI Perjuangan, Partai Hanura, Partai Gelora dan Partai Buruh mengiringi pasangan calon dengan berkonvoi mulai dari Kantor DPC PDI Perjuangan menuju kantor KPU Kota Cimahi.
Dalam sambutannya, Bilal telah mempersiapkan langkah untuk bertarung di Pilkada Kota Cimahi.
“Saya melihat Kota Cimahi perlu dimaksimalkan dari sisi inovasi dan produktivitas. Jembatan utama pembangunan yaitu layanan pendidikan dan kesehatan untuk membentuk sumber daya manusia berkualitas,” ujar Bilal.
Menurutnya, sisi ekonomi kreatif Kota Cimahi harus terus ditumbuhkan.
“Sehingga bisa tercipta suatu kesejahteraan yang nantinya akan dirasakan oleh masyarakat khususnya di Kota Cimahi,” katanya.
Sebagai wakil generasi muda, Bilal mengaku memahami apa yang diinginkan para pemuda di Kota Cimahi.
“Secara pribadi, saya ingin anak muda nyaman tinggal di Kota Cimahi. Anak muda bisa membuka usaha, mendapat pekerjaan, dan kegiatan ekonomi lain yang digerakkan anak muda,” ucapnya.
Turut mendampingi pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Cimahi, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cimahi Agung Yudaswara, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sri Budhi Rahayu, Ketua DPC Partai Hanura Kota Cimahi, Euis Isop Romaya, Ketua DPD Partai Gelora Kota Cimahi dan Ketua DPC Partai Buruh Kota Cimahi.
Ketua Tim Pemenangan Pilkada 2024 Dedi Kuswandi menyampaikan apresiasi kepada Partai Politik juga Relawan yang turut serta mengusung pasangan Bilal – Mulyana.
“Apresiasi kepada partai pengusung juga para relawan Bilal – Mulyana yang sudah mengantarkan kami ke KPU Kota Cimahi,” ujar Dedi.
Senada dengan Ketua Pemenangan Jangan sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Cimahi, Sri Budhi Rahayu menyebutkan jika PDI Perjuangan Kota Cimahi akan mampu bersaing dengan pasangan lainnya.
“PDI Perjuangan Kota Cimahi optimis mampu bekerja maksimal turun kebawah hingga ke akar rumput menyosialisasikan pasangan Bilal – Mulyana. Kami tentunya akan terus bekerja semaksimal mungkin mengikuti tahapan dan mempersiapkan diri di internal partai serta koordinasi bersama partai pengusung dan relawan,” ujar Sri Budhi Rahayu saat diwawancara.
Sisi lain, Ketua KPU Kota Cimahi Anzhar Ishal Afryand menyebutkan secara umum ketiga pasangan calon telah mendaftarkan dirinya dengan lancar dan sukses ditandai Penandatanganan Kesepakatan para Komisioner KPU Kota Cimahi.
“Alhamdulillah semua pasangan telah menjalani proses pendaftaran, mari kita bersama-sama mengawal proses Pilkada Kota Cimahi ini dengan santun, damai dan saling menjaga kerukunan demi Kota Cimahi tercinta,” ujar Anzhar. (Uwo-)***