Bandung Barat, (Mitraenamdua.com)_ Pangdam III Siliwangi, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, S.E., M.Si., bersama Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si., M.M., secara resmi meresmikan Jembatan Gantung Cisampay yang menghubungkan Desa Sirnagalih dan Desa Cijambu, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Kamis (21/11/2024).
Peresmian ini juga dihadiri oleh pejabat penting dari Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bandung Barat, perwakilan Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia, pemerintah Kecamatan Cipongkor, serta pemerintah desa setempat.
Dalam sambutannya, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman menegaskan bahwa pembangunan jembatan ini merupakan hasil kerja sama antara Kodam III Siliwangi dengan Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia.
Ia menilai jembatan ini sebagai bukti nyata komitmen bersama dalam membantu masyarakat yang selama ini menghadapi keterbatasan akses infrastruktur.
“Pembangunan Jembatan Gantung Cisampay ini adalah wujud kolaborasi yang bertujuan memudahkan masyarakat, khususnya dalam aktivitas ekonomi dan mobilitas sehari-hari. Dengan adanya jembatan ini, akses yang sebelumnya membutuhkan jarak tempuh hingga empat kilometer kini menjadi lebih efisien,” ujar Mayjen TNI Dadang.
Ia juga menambahkan bahwa jembatan ini bukan sekadar infrastruktur, melainkan simbol kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat.
“Jembatan ini adalah jembatan hati yang menghubungkan kita semua, membangun solidaritas, dan memperkuat hubungan sosial antarwarga,” tambahnya.
Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus, dalam kesempatan yang sama, mengapresiasi sinergi antara Kodam III Siliwangi dan Yayasan Budha Tzu Chi.
Menurutnya, pembangunan jembatan ini akan berdampak besar dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah terpencil.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman berpesan kepada masyarakat untuk menjaga dan merawat jembatan tersebut agar manfaatnya bisa dirasakan dalam jangka panjang.
“Mari bersama-sama kita rawat jembatan ini agar dapat terus digunakan dan menjadi berkah bagi generasi mendatang,” pungkasnya.
Jembatan Gantung Cisampay diharapkan menjadi solusi aksesibilitas bagi warga Desa Sirnagalih dan Desa Cijambu, sekaligus menjadi momentum penting dalam meningkatkan perekonomian lokal serta mempererat hubungan sosial antar warga di kedua desa.
Jurnalis : HM62
Sumber : Liputan
Editor : Mitraenamdua.com